Sharing and Learning together

Hidup itu bagaikan PUZZLE. Penuh teka-teki, kejutan, dan hentakan yang terkadang membuat kita merasakan banyak hal. Sedih, senang, tertawa, menangis, hitam, putih, itu sudah merupakan paketnya. Semua tergantung bagaimana KITA mencoba merengkuhnya, mendekat atau menjauh adalah pilihan...........tetap belajar dan berbagi, mungkin itu termasuk PILIHAN

Selasa, 09 Agustus 2011

Ku tak suka.......

Pagi itu
Saat beribu doa tlah merajut harap
Saat hati mengayun manja meminta belas kasih
Seolah terhapus sekejap oleh keangkuhan yang kau tebar

Tak ada kasih yang terlihat
Tak ada harap yang berbekas
Kau tikam dengan suara berat yang sungguh ku tak suka

Terlintas sekejab caramu membawaku mengurai mimpi
berkejaran dengan berjuta peri yang tak pernah lelah menari
tapi sayang.....
kau tak pernah tahu cara perlakukan hati
yang bagimu mungkin hanya pantas tuk digores dengan belati
kau sama saja seperti dulu
dungu dan berhati batu

Sungguh ku tak suka caramu perlakukan hatiku

Dearamu-met,100811

Jumat, 29 Juli 2011

Bunda.....enaknya aku jadi apa ya???

Sejak seminggu ini Kak Radith sering bertanya-tanya tentang berbagai macam profesi, tentang jurusan-jurusan di perguruan tinggi, tentang pekerjaanku, dan lain-lain. Setiap kalimat penuh keingintahuan itu meluncur dari bibirnya, kulihat sorot mata bingung yang membias di wajah polosnya. Awalnya aku berpikir mungkin kakak hanya sekedar ingin tahu, seperti biasanya berceloteh dan bertanya runtut tentang banyak hal. Namun ternyata kali ini aku salah.......

Anak lelakiku kini telah mulai berpikir tentang masa depannya, tentang apa yang ingin dilakukannya, apa yang jadi maunya dan ingin menunjukkan ketertarikannya pada suatu hal. Saat dia mulai bertanya tentang profesi yang mungkin jadi cita-citanya, dia menanyakan secara detail tentang apa saja yang jadi tugas dan tanggung jawab dari profesi tersebut.

Seperti biasanya, aku selalu mencari kalimat-kalimat yang gampang di mengerti olehnya, misalnya pilot yang punya tanggung jawab untuk membawa penumpang dengan mengemudikan pesawat menuju tempat tujuan dengan selamat. Dosen yang bertugas membagikan ilmu yang dimilikinya pada mahasiswa agar punya pola pikir yang lebih baik. Peneliti bertugas untuk menemukan segala sesuatu yang baru untuk kesejahteraan manusia di dunia, dan masih banyak profesi lain yang ditanyakan oleh si kakak.

Dan dari semua yang ditanyakan, ternyata berujung pada kesimpulan yang diucapkannya semalam sebelum terlelap disampingku. ucapan polos dari seorang anak umur 8 tahun, yang berusaha menunjukkan pola pikir dan keinginannya. "Bunda, Kakak pengen jadi pelukis, bukan pelukis biasa tapi kakak pengen jadi pelukis yang juga berbisnis. Kakak pengen punya galeri lukisan yang besar dan punya cabang dimana-mana, jadi semua orang bisa melihat hasil karya kakak, membeli lukisan itu dan menyimpannya dirumah mereka masing-masing. Boleh gak Bun kalo kakakjadi pelukis?"

Tertegun mendengar kalimat polos itu, kutatap mata bening itu dalam-dalam, "Kakak, menjadi apapun di dunia ini adalah pilihan hidup dan bagian dari takdir. Allah telah mengatur semuanya, Kita sebagai manusia diberi tugas untuk memanfaatkan semua kesempatan, kemampuan dan kemauan untuk berusaha menjadikan hidup ini bisa bermanfaat bagi sesama. Lakukan apa yang menurut Kakak baik, yang penting kakak tetap jadi orang baik, sholeh dan bertanggung jawab atas apa yang jadi pilihan.

Dan kulihat tadi malam dalam tidurnya dia tersenyum tenang, tapi pagi ini tiba-tiba dia berkata lagi......."Bunda, aku mau jadi tukang buat robot aja deh!!!...........Oalah nak, wes berubah lagi tho????

Jumat, 01 Juli 2011

Repotnya ngurus KePANGKATan...................:(

Sedikit ingin curhat, ingin ngomel, ingin menumpahkan semua kekesalan yang berurusan dengan tetek bengek kepangkatan. Hmmmm, ngurus kepangkatan fungsional dosen tidaklah semudah yang dibayangkan. Ribet, ruwet, mumet, terlalu banyak aturan yang kadang tidak dimengerti oleh institusi. Karena beda cara pikir terhadap kalimat-kalimat yang terangkum dalam buku petunjuk yang sudah diterbitkan oleh DIKTI.

Belum lagi ditambah dengan aturan-aturan "lokal" yang dibuat karena keinginan mempersulit urusan orang lain. Aturan tak jelas yang membuat orang lain pontang-panting dan tersenyum kecut saat menyadari waktu trus berjalan dan berkas-berkas usulan kepangkatan tak segera terkirimkan........Aarrgghhh.

Ahh, semoga Allah selalu mengingatkanku bahwa semua masalah slalu hadir lengkap dengan penyelesaiannya, dan semoga tak pernah jadi orang yang suka mempersulit urusan orang lain....Aminn Ya Rabb, jauhkan Aku dan keluargaku dari penyakit HATI.

Kena tegur pak Profesor............

Beberapa saat seolah tenggelam dengan berbagai fungsi lain dan urusan rumah yang harus segera diselesaikan, hal ini sukses membuat tugas kuliah sedikit terabaikan. Siang berkutat dengan anak-anak yang sedang liburan, ditambah urusan memindahkan kakak Ancha ke sekolah baru, ditambah lagi dikejar-kejar deadline pengurusan kenaikan pangkat di kantor, dan energipun terkuras habis. Setiap malam terkapar dan hanya menghabiskan sedikit waktu tuk menyentuh tumpukan jurnal penelitian........:(

Hingga beberapa saat yang lalu ada SMS dari pak Prof, mengharapkan untuk bisa secepatnya bertemu. Duoohhhhh, malu banget, sampe pak Prof harus repot-repot mengingatkan agar secepatnya melanjutkan progress penelitian.

Maafkan Saya Profff............semoga bisa mengerti kalo Saya ini emak-emak yang multi fungsi, tapi tetap semua yang sudah saya niatkan untuk dikerjakan, Insya Allah akan saya tuntaskan semampu saya, sekuat saya......:D

Gigi depan atas kok jadi bercelah???

Gara-gara gigi geraham ditarik untuk mencari tambahan space tuk memundurkan gigi bagian atas, gigi bagian depan jadi bercelah dikit......Hmmm, moga minggu depan si POWER chain bisa mengembalikan keadaan. Berubah gak perfek dikit aja dah bisa buat hobby ngacaku jadi berkurang.......males banget melihat celah itu.....:(

Senin, 06 Juni 2011

Di goda PAGAR cantikku

Hari ini, sepulang acara kampus, mampir sebentar ke Jet.Z Dental Aesthetic Clinic. Badan rasanya lemas banget, karena seharian belum makan. kebiasaan buruk yang masih kulakukan, yaitu malas sarapan pagi. Sambil terkantuk-kantuk menunggu dokter yang sedang keluar makan siang, hampir 1 jam menunggu akhirnya datang juga Dr. Retno yang biasa tangani pagar gigiku. Seperti biasanya, mata terpapar cahaya lampu yang silau membuat rasa kantuk makin menjadi-jadi.

Hari ini kawat gigi diganti diameter lebih besar lalu ditahan dengan power O warna ungu favoritku. Selesai perawatan, bergegas pulang untuk makan siang merangkap sarapan. baru suapan ke 5 terasa ada yang berbeda. kawat menusuk pipi bagian dalam karena bracket paling ujung kanan atas lepas.

Akhirnya sore ini harus balik ke dokter lagi, padahal badan capek setengah mati. Demi pagar cantik dan takut sariawan, akhirnya harus rela 2 kali diobok-obok dokter gigi..........Atiitttt...:(

Phd Student Mobility Program (Mahidol University to ITS)

Seminggu ini akan terasa berbeda dengan adanya kegiatan kampus untuk menyambut kehadiran teman-teman program Doktor dari Mahidol University-Thailand.

Kegiatan hari ini (senin, 6 Juni 2011), adalah koordinasi untuk mempersiapkan seluruh rangkaian acara yang disusun sangat padat oleh panitia. Kami para mahasiswa S3 diharuskan untuk terlibat penuh dalam acara tersebut.

I think It's really nice......
Memberi ruang lebih luas pada kami untuk bisa mngeksplore kemampuan berbahasa inggris, sharing knowledge dan memperkenalkan topik riset sekaligus membangun network dengan mahasiswa luar.

Semangatttt..............semoga semua hal baik dapat mendatangkan manfaat yang baik pula, Aminnn.